Page 2 : Tampilan Motherboard

TAMPILAN MOTHERBOARD
Tampilan Tampak Depan
Tidak Lupa Fitur LED RGB

Tampilan pada ASUS Maximus X Apex menggunakan kombinasi warna hitam dan silver gelap yang cukup mendominasi motherboard ini. Kali ini Anda juga akan menemukan lampu LED RGB yang menghiasi hampir di seluruh bagian motherboard.

Full Support Intel Coffe Lake
8+2 Power Phase

ASUS Maximus X Apex menggunakan Chipset Z370 terbaru mensupport penuh penggunaan Intel Coffee Lake. Pada kebutuhan power phase, disini terlihat ASUS Maximus X Apex memiliki 8 power phase pada CPU lalu terdapat tambahan 2 buah power phase untuk memori. Pada Kapasitor terlihat menggunakan 10K dan microfine allow chokes.

CPU VRM
VRM pada motherboard ini menggunakan ASUS ASP1405I, lalu pada controller menggunakan PWM digital IR35201 yang menawarkan hingga 8 Phase, namun di sini hanya menghasilkan 4 + 2 Phase. VRM disini sangat mirip dengan Maximus IX Apex, namun menggunakan blok daya yang berbeda.

Memory VRM
Memory VRM
Pada VRM Memory (VCCSA dan VCCIO) sama persis dengan yang digunakan pada Maximus IX Apex. VRM memory disini menggunakan dua phase controller. VCCSA dan VCCIO mendapatkan power dari  Texas Instruments TPS51362 10A dan VRM single-phase yang dikendalikan oleh MOSFET Anpec PWM dan PowerPAK.

Chipset PCH Gahar
RGB Makin Cantik

Motherboard ini dilengkapi dengan heatsink besar di atas VRM dan di atas Chipset Intel Z370. Komponen-komponen Extreme Engine Digi+ juga hadir untuk memberikan durabilitas tinggi pada motherboard ini. ASUS juga coba menarik pengguna dengan menyematkan LED RGB di motherboard ini. Bagi user yang menggunakan pendingin water cooling custom, ASUS Maximus X Apex ini memberikan fitur ROG Water Cooling Zone, termasuk pin header AIO/water pump.

Customizable Nameplate

ASUS juga memberikan inovasi baru yaitu teknologi 3D printing mount package yang berposisi di bawah pciex slot kedua. 3D printing mount package ini nantinya para user dapat berkreasi mengcustom ulang tulisan dengan kreasi milik user sendiri. ASUS memberikan plate tipis yang bisa di custom sendiri menggunakan cutter.

2 x 8 Pin Power CPU
24 Pin Power Motherboard

2x8pin untuk power CPU dan penggunaan 8+2 pada power phase untuk memberikan kestabilan saat melakukan overclocking, ASUS Maximus X Apex menggunakan Komponen-komponen Extreme Engine Digi+ juga hadir untuk memberikan durabilitas tinggi pada motherboard ini.

Backpanel I/O

Pada bagian panel IO di belakang dilengkapi full body armor yang cukup keren, motherboard ini menyediakan beragam konektor yang berlimpah seperti :

  • 1 x PS/2 keyboard (purple)
  • 1 x PS/2 mouse (green)
  • 1 x DisplayPort
  • 1 x HDMI
  • 1 x LAN (RJ45) port(s)
  • 1 x Optical S/PDIF out
  • 1 x Clear CMOS button(s)
  • 1 x USB BIOS Flashback Button(s)
  • 5 x Gold-plated audio jacks
  • 6 x USB 3.1 Gen 1 (blue)
  • 1 x USB 3.1 Gen 2 (red)Type-A
  • 1 x USB 3.1 (black)USB Type-CTM
  • 1 x 5G LAN(RJ45) port(s)
2 Buah Slot Dimm DDR4 Support Kecepatan Hingga 4500 Mhz

Dengan 2 buah slot DIMM DDR4, motherboard ini dapat menangani memori DDR4 dengan kapasitas maksimal hingga 64 GB. Selain itu, 2 slot ini mampu menangani memori DDR4 yang memiliki kecepatan hingga 4500 MHz (overclock).

ROG DIMM.2

Di samping slot memori terdapat slot untuk memasang ROG DIMM.2. Sama seperti generasi Apex sebelumnya, ROG DIMM.2 disini berguna untuk memasang storage M.2 Drive. ROG DIMM.2 support pemasang hingga 2 buah M.2 Drive dan mensupport penuh fitur NVMe serta Intel Optane. Pada Maximux X Apex posisi pemasangan ROG DIMM.2 berada di samping slot memori RAM. Posisi tersebut bertujuan untuk menjaga M.2 Drive agar lebih dingin, dengan demikian M.2 dapat beroperasi secara optimal. Kami juga sempat melakukan pengujian (Halaman 7) untuk mengetahui peforma M.2 saat terpasang di ROG DIMM.2 dan saat terpasang di slot M.2 Konvensional pada motherboard.

Slot Ekspansi Melimpah

Motherboard ini hadir dengan tiga buah slot PCI Express 3.0 x16 dan tiga buah slot PCI Express x1. Berlimpahnya slot PCI Express 3.0 x16 ini memungkinkan Anda menggunakan konfigurasi multi graphics card 3 way SLI/CrossFire.

  • 3 x PCIe 3.0 x16 (x16 or dual x8 or x8/x4/x4)
  • 1 x PCIe 3.0 x16 (max at x4 mode)
  • 2 x PCIe 3.0/2.0 x1
Berbagai Macam Switch Hingga Post Code
Switch Penunjang Kegiatan Overclocking

Bagi Anda yang gemar melakukan overclocking, ASUS menyediakan beberapa tombol onboard di motherboard ini. Terdapat tombol power on/off, reset, retry boot, safe boot, dan juga MemOK yang memudahkan pengoperasian motherboard ini. Asus Maximus X Apex ini juga ditanam beberapa switch yang cukup membantu para overclocker seperti Slow Mode. Terdapat pula 2-digit Debug LED untuk menginformasi secara cepat mengenai bagian mana dari sistem Anda yang bermasalah. Untuk Anda yang ingin melakukan extreme overclocking, di bawah Debug LED terdapat jumper LN2 Mode.

ROG SupremeFX 8-Channel High Definition Audio CODEC S1220A

Untuk sistem audio, ASUS Maximus X Apex tetap mengandalkan chip ROG SupremeFX 8-Channel High Definition Audio CODEC S1220. yang akan memberikan pengalaman audio terbaik untuk anda.

Konektor Sata 3 Hanya Terdapat 4 Biji

Pada konektor SATA 3 terdapat 4 biji.

Comments